(My Birthday) Dua Tahun Di Steem Blokchain

avatar
(Edited)

Selamat pagi stemians tercinta

----

Screenshot_2019-12-14-01-12-50-17.png

Tidak terasa, hari ini kita sudah berada di tanggal 14 desember 2019. Itu artinya dalam beberapa hari ke depan kita akan sampai di penghujung tahun 2019 serta akan menyongsong tahun baru 2020. Disadari atau tidak waktu terus berputar dan berganti. Waktu yang terus berputar itu seakan tidak peduli apa dan siapa yang hidup di masanya

2 tahun yang lalu, tepatnya 12 desember 2017 saya secara sah menjadi seorang pengguna platform steemit (steem blokchain) dari indonesia dibawah pimpinan @levycore dan @aiqabrago sebagai curator. Banyak story yang tersimpan dalam jangka waktu dua tahun tersebut. Dan saya yakin tidak akan cukup waktu untuk menulisnya sekaligus

Terimakasih @steemitboard

-----

IMG_20191214_011121.jpg

Saya baru menyadari bahwa keberadaan saya disini sudah mencapai dua tahun, kalau dalam hitungan hari mencapai 720 hari. Adalah akun @steemitboard menjadi akun pertama yang mengucapkan selamat ulang tahun yang kedua untuk keberadaan saya di steem blokchain. Saya sangat berterimakasih pada @steemitboard yang telah memberikan ucapan sekaligus penghargaan atas keberadaan saya selama dua tahun di steem blokchain ini

Apa yang saya dapat selama 2 tahun ?

----

Sebelum mengarah pada masalah pendapatan, kondisi dua tahun yang lalu rasanya jauh lebih menyenangkan pastinya. Saya masih ingat kepopuleran platform steemit pada waktu itu hampir merata di seluruh pelosok negri. Steemit selalu menjadi bahan pembicaraan dan topik utama di setiap tempat. Ditambah lagi dengan sebahagian besar pengguna facebook, instagram, dan twitter beralih mendaftar menjadi pengguna steemit.

Seiring dengan pergantian waktu dan pertukaran masa, steemit kian tumbuh dan berkembang dengan pesatnya. Platform steemit menjadi salah satu platform berbayar yang menghargai setiap hasil karya dengan uang digital. Seorang penulis atau bahkan seorang photographer handal pun terlihat sosoknya disini.

----

Screenshot_2019-12-14-01-12-50-17.png

Diantara sekian banyaknya pengguna, saya termasuk salah satunya yang sempat merasakan manisnya uang digital yang berbentuk steem dan sbd. Dan bahkan sebelum saya mendaftar konon harga keduanya jauh lebih besar dan menggiurkan. Untuk saat ini harapan untuk kembali ke masa lalu tak lebih hanya sebuah ilusi

Selama hitungan dua tahun keberadaan saya disini, saya sempat vakum beberapa bulan lamanya karena kesibukan di dunia nyata. Pada waktu itu juga banyak diikuti oleh pengguna lain, terlebih harga steem dan sbd yang terus merosot hingga saat ini. Berbekal steem power dan steem seadanya saya kembali berkiprah di media ini pada pertengahan tahun hingga kini.

Bersambung,,

Original Content

GifCapture-201908042043296295.gif

512301_20140805024833 (1).gif

VOTE WITNESS @steempress
Join Us On Discord steempress

image

https://steemit.com/@arispranata5

thank steemit (1).gif



Posted from my blog with SteemPress : http://arispranata.epizy.com/2019/12/14/my-birthday-dua-tahun-di-steem-blokchain/



0
0
0.000
0 comments